Pengumuman SSB (Simulasi Skala Besar) UBKD 2020 Jenjang SMP/MTs

DESBUD.ID - Sebelumnya siswa SMK/MAK dan SMA/MA telah melaksanakan SSB pada tanggal 17 Nopember 2020 untuk siswa kelas 11 Jenjang SMK/MAK dan tanggal 24 Nopember 2020 untuk siswa kelas 11 Jenjang SMA/MA. Kini giliran siswa Jenjang SMP/Mts  yang mengadakan SSB (Simulasi Skala Besar) untuk UBKD (Ujian Berbasis Komputer Daring) pada tanggal 1 Desember 2020 untuk siswa kelas 8.

Pengumuman tersebut telah tertera pada web https://ubk.kemdikbud.go.id/ubkd/;

Sumber: https://ubk.kemdikbud.go.id/ubkd/

Jadwal SSB UBKD

Bapak/Ibu Tim Teknis mohon menginformasikan kegiatan SSB UBKD 2020 kepada sekolah di wilayah masing-masing, yang akan melibatkan siswa. Jadwal simulasi telah dipublikasikan di menu Data Sekolah pada web https://ubk.kemdikbud.go.id/ubkd/.

Wilayah provinsi Lampung, jadwal SSB (Simulasi Skala Besar) Ujian Berbasis Komputer Daring 2020 dilaksanakan pada Rabu, 2 Desember 2020 pukul 13.00 wib.

Silahkan cek jadwal SSB sekolah bapak/ibu di laman https://ubk.kemdikbud.go.id/ubkd/.

Pengumuman Proktor


1. SSB UBKD Jenjang SD/MI

SSB jenjang SD/MI dilakukan untuk siswa kelas 4 yang di bulan november 2020 adalah angkatan yang akan menjadi target sampel AKM kelas 5 di bulan Agustus 2021

2. Sekolah Penyelenggara SSB UBKD

Seluruh satuan pendidikan jenjang SMA/SMK/MA/MAK dan SMP/Mts.
Sekolah SD/MI yang guru sekolahnya menjadi peserta PELATIHAN TEKNIS KKG SD/MI.

3. Peserta SSB UBKD Siswa

Setiap sekolah peserta diminta untuk mempersiapkan maksimal 5 siswa dan 1 proktor untuk mengikuti SSB siswa. Pelaksanaan Simulasi dapat dilakukan di sekolah (bagi sekolah yang sudah menyelenggarakan pembelajaran tatap muka), atau bisa dilakukan di rumah masing-masing siswa (bagi sekolah yang masih menyelenggarakan pembelajaran daring).

4. Pendaftaran dan Mekanisme SSB UBKD 2020

Link pendaftaran serta mekanisme pendaftarannya akan diumumkan lebih lanjut dalam web unbk.kemdikbud.go.id/ubkd/

Sumber : unbk.kemdikbud.go.id/ubkd/

Terimakasih telah mengunjungi halaman DESBUD.ID semoga bermanfaat. Demikian pengumuman Simulasi Skala Besar (SSB) Ujian Berbasis Komputer Daring (UBKD) Tahun 2020 yang dapat kami sampaikan.

Related Posts

Post a Comment

Lagi Trending